Cara Membuat Minuman Segar Cocok Diminum saat Cuaca Panas

Cara Membuat Minuman Segar Cocok Diminum saat Cuaca Panas

Infused water salah satu minuman segar yang sehat diminum saat cuaca panas.-Evalegan-

Sumut.Disway.id - Saat suhu udara meningkat, tubuh membutuhkan cairan lebih banyak untuk tetap terhidrasi. Salah satu cara terbaik untuk melawan panas adalah dengan menikmati minuman segar.

Tapi ingat, tidak semua minuman segar baik untuk diminum saat cuaca panas. Beberapa minuman, seperti es kopi, es teh, es soda, termasuk minuman segar tetapi mengandung kafein atau zat diuretik yang dapat menyebabkan dehidrasi

Pilihlah minuman segar yang lebih sehat seperti air putih, air kelapa, atau infused water. Minuman segar ini lebih disarankan untuk menjaga tubuh tetap terhidrasi saat cuaca panas. Minuman-minuman tersebut selain menyegarkan tapi juga menyehatkan.

Artikel kali ini akan membagikan resep dan cara membuat  infused water dari buah tropis salah satu minuman segar yang menyehatkan. Resep sederhana minuman infused water buah tropis yang cocok banget diminum saat cuaca panas.

Mengapa Infused Water?

Infused water atau air infus buah adalah minuman yang dibuat dengan merendam irisan buah-buahan, sayuran, dan daun herbal dalam air dingin. Minuman segar ini bebas gula tambahan, rendah kalori, namun tetap kaya rasa. Selain menyegarkan, infused water juga membantu detoksifikasi tubuh dan memberikan asupan vitamin serta antioksidan alami dari bahan-bahannya.

Resep: Infused Water Buah Tropis Segar

Bahan-bahan:

1 buah lemon, iris tipis

1/2 mentimun segar, iris tipis

5–6 buah stroberi, belah dua

8–10 lembar daun mint segar

Es batu secukupnya

1 liter air matang atau air mineral dingin

Cara Membuat:

Sumber: