Misi Buru Gelar Juara, Aston Villa Resmi Pulangkan Tammy Abraham ke Villa Park
Aston Villa resmi memboyong kembali Tammy Abraham dari Besiktas seharga $25 juta. Sang striker siap bantu Villa kejar trofi Premier League perdana sejak 1981.F-oto:Instagram@avfcoofficial-
SUMUT.DISWAY.ID - Aston Villa menunjukkan keseriusan mereka dalam persaingan gelar juara Premier League musim ini. Manajemen The Villans resmi mengamankan jasa mantan striker timnas Inggris, Tammy Abraham, dari klub Turki, Besiktas, pada Selasa 27 Januari 2025 Waktu setempat.
Demi memulangkan sang pemain, Villa kabarnya harus merogoh kocek hingga 25 juta dolar AS (sekitar Rp396 miliar). Langkah ini diambil untuk memperkuat daya gedor tim asuhan Unai Emery yang kini tengah duduk manis di peringkat ketiga klasemen sementara.
Bernostalgia di Tempat yang Tepat
Publik Villa Park tentu tidak asing dengan sosok Abraham. Penyerang berusia 28 tahun ini pernah menjadi pahlawan saat menjalani masa peminjaman pada musim 2018-2019. Kala itu, gol-golnya membantu Aston Villa meraih promosi kembali ke kasta tertinggi Liga Inggris.
Kini, Abraham kembali dengan misi yang jauh lebih besar: membawa Aston Villa meraih gelar liga pertama mereka sejak tahun 1981.
"Kami memiliki tim dan skuad yang bagus. Menurut saya, bukan hal mustahil jika kami bersaing di setiap kompetisi yang kami ikuti," ujar Abraham penuh optimisme. "Saya di sini untuk menang dan meraih trofi. Saya sangat bersemangat dan tidak sabar untuk segera memulai."
Menambal Lubang di Lini Depan
Keputusan memboyong jebolan akademi Chelsea ini bukan tanpa alasan. Kedatangan Abraham diproyeksikan untuk mengisi kekosongan lini serang setelah kepergian Donyell Malen pada bursa transfer Januari ini.
Pengalaman Abraham yang pernah merumput bersama AS Roma dan AC Milan di Italia, serta terakhir di Besiktas, diharapkan mampu memberikan dimensi baru dalam serangan Villa. Ketajaman dan postur tubuhnya akan menjadi opsi berharga bagi Emery untuk menjaga rotasi pemain.
Saat ini, Aston Villa hanya terpaut empat poin dari pemuncak klasemen, Arsenal. Selain memburu trofi liga, klub kebanggaan warga Birmingham ini juga masih aktif bertarung di ajang Europa League dan FA Cup. Kehadiran Abraham menjadi sinyal kuat bagi para rival bahwa Villa tidak sekadar "numpang lewat" di papan atas musim ini.
Sumber: